Senin, 26 Januari 2015

Menilik Perilaku Hidup Bersih di Dusun Sulit Sangali

Perjalanan Pencerah Nusa kali ini akan menuju Dusun Sulit Sangali. Keberuntungan kali ini berpihak pada kami, hujan yang tidak turun selama dua hari membawa kami bisa melewati jalan ini dengan motor. Biasanya jika hujan lebat maka jalanan akan sulit untuk ditempuh bahkan biasanya harus ditempuh dengan berjalan kaki.
Ns. Rezi dan Ns. Nahla melewati medan sulit dengan motor
Sesampainya kami di Sekolah Dasar Negeri Sangali kami disambut dengan anak-anak yang bersorak sorai. Ternyata mereka telah menunggu kami sejak tadi. Akhirny setelah bertemu dengan guru kegiatan kami mulai. Kegiatan kami buka dengan perkenalan dan permainan. Selanjutnya Ns. Nahla bertanya apakah hari ini ada yang tidak mandi, ternyata enos dan teman-temannya tidak mandi. Enos menyampaikan bahwa tidak mandi karena dingin. Tiba-tiba ada satu anak yang bertanya, “kakak, apakah kami akan disuntik?”, ternyata anak-anak ini sejak tadi pagi sudah takut untuk disuntik. Akhirnya Ns. Nahla menyampaikan bahwa kegiatan hari ini yaitu belajar bersama untuk menjaga kebersihan diri. 
Tim Pencerah Nusa Tiba di SDN Sangali
Anak SDN Sangali sedang menuju kelas untuk Penyuluhan
Pelajaran dilanjutkan mengenai kebersihan diri yaitu mandi dan menjaga kebersihan gigi. Enos dan Erik mempraktekan cara mandi yang benar. Kegiatan dilanjutkan dengan screening kebersihan diri pada anak-anak. Ns. Rezi melihat kuku dan gigi anak-anak lalu memotivasi anak untuk menggunting kuku, mandi, dan menggosok gigi. Kegiatan ditutup dengan bermain bersama. Ibu dan Bapak Guru juga diminta untuk ikut memantau kebersihan diri anak-anak. Bulan depan saat Posyandu Pencerah Nusa akan mengevaluasi kembali kebersihan diri anak-anak sangali. Salam Sehat Lindunesia!
~Ns.Nahla Jovial Nisa~
Anak-anak antusias mendengarkan Ns. Nahla
Enos sedang mempraktikan mandi yang benar 
"siapa yang hari ini tidak mandi"

Siswa kelas 1 mempraktikan mandi dibantu oleh Guru
Ns. Nahla mengajarkan siswa tentang kebersihan diri 
Ns. Rezi dan siswa memulai permainan bersama

 
Pemeriksaan kebersihan diri dan gigi mulut oleh Ns. Rezi
Foto bersama dengan siswa SDN Sangali

Tidak ada komentar:

Posting Komentar