Sabtu, 03 Januari 2015

Ulang Tahun Ke 1 Desa Olu Harapan Baru untuk Masyarakat Sejahtera



Desember 2013 setelah diresmikannya Desa Olu sebagai salah satu desa pemekaran dari Desa Tomado di seberang, pada tanggal 10 Desember 2014 diadakan acara syukuran peringatan 1 tahunnya Desa Olu. Sebagai desa yang baru, masyarakat memiliki harapan yang baru untuk mensejahterakan diri. Penghasilan utama masyarakat sebagian besar yaitu cokelat dan kopi yang menjadi komoditi terbesar di Kecamatan Lindu menjadi potensi yang besar untuk dimanfaatkan. Kegiatan Syukuran dihadiri oleh Wakil Bupati, Bapak Livingstone beserta SKPD terkait. Puskesmas Lindu dan Pencerah Nusantara juga diundang dalam kegiatan tersebut. 
Wakil Bupati Sigi Bapak Livingstone menyampaikan sambutan
Wakil Kepala Bupati dalam sambutannya menyampaikan bahwa senang melihat perkembangan Kecamatan Lindu khususnya Desa Olu, beliau berharap masyarakat kedepannya semakin produktif dan sejahtera. Puskesmas Lindu dan Pencerah Nusantara menurut Wakil Kepala Bupati harus dimanfaatkan sebaik-baiknya sehingga derajat kesehatan masyarakat meningkat. Kepala Desa juga menyampaikan perkembangan selama satu tahun ini “Puji Tuhan, kami masyarakat desa Olu patut berbangga karena selama satu tahun ini sudah banyak perhatian dan perkembangan kepada masyarakat desa olu, baik dari sektor ekonomi maupun sektor kesehatan, seperti posyandu & polindes”. Desa Olu terdiri dari empat dusun, dua diantaranya termasuk dusun sulit yang harus ditempuh dengan jauh dan jalan yang masih becek. 
Kepala Desa Olu Bapak Nelwan menyampaikan perkembangan Desa Olu selama 1 tahun

Kondisi kesehatan di Desa Olu saat ini tergolong masih kurang baik hal ini dikarenakan kesadaran masyarakat yang kurang. Misalnya, kasus gizi buruk masih ada dua orang dan sedang dalam tahap intervensi. Cakupan imunisasi di salah satu dusun yang sangat rendah. Kondisi ini menjadi komitmen bersama baik Puskesmas Lindu, Pencerah Nusantara, Kades Olu dan Kepala Dusun kedepannya untuk memperbaiki dan meningkatkan derajat kesehatan. Sudah tersedianya Polindes dan empat Posyandu menjadi jejaring yang sangat baik untuk meningkatkan derajat kesehatan. Setiap bulannya Perawat Desa dan Staff Puskesmas melakukan Puskesmas Keliling dan kegiatan Posyandu untuk memantau perkembangan kesehatan Ibu dan Anak, memberi pengobatan, imunisasi, dan promosi kesehatan. Kegiatan ini terlaksana tidak terlepas dari peranan penting kader yang aktif. Semoga kedepannya derajat kesehatan masyarakat Desa Olu semakin meningkat. Selamat Ulang Tahun Desa Olu!
" Ns.Nahla Jovial Nisa, S.Kep"



Tidak ada komentar:

Posting Komentar