Selasa, 01 April 2014

Optimlisasi Potensi Sumberdaya Pembangunan Berbasis Pertanian, Pariwisata dan UMKM di Kecamatan Lindu


Musyawarah Rencana Pembangunan yang disingkat dengan Musrenbang merupakan agenda tahunan yang dulaksanakan baik di desa ataupun kecamatan.
Pada tanggal 21 Februari 2014 dilaksanakn usrenbang Kecamatan Lindu. Kegiatan yang dilaksanakan  di kantor camat Lindu ini dihadiri oleh DPRD Sigi,  SKPD se-Kabupaten Sigi, Bapeda Kabupaten Sigi, DP4K, Badan Ketahanan Pangan , pemerintahan kecamatan Lindu, PKK, Lembaga Adat, Kepala desa se-Kecamatan Lindu dan Pencerah Nusantara.
Musrenbang dipimpin Oleh Camat Lindu
 Musrenbang pada tahun 2014 ini fokus pada Optimalisasi Potensi Sumberdaya Pembangunan Berbasis Pertanian, Pariwisata dan UMKM. Kecamatan Lindu yang merupakan daerah perbukitan yang berada di antara taman nasional lore lindu memiliki sumber pendapatan utama yang berasal dari pertanian.  Selain itu juga memiliki beberapa potensi di bidang pariwisata yang saat ini belum dikembangkan secara optimal. Pada Musrenbang tahun ini disampakan juga bahwa jika ada usulan mengenai UMKM, diharapkan adalah usulan yang berorientasi hasil dan dengan adanya output berupa produk.

PN 2 ikut Serta dalam Musrenbang
Dengan diadakannya Musrenbang tahun ini diharapkan perkembangan pembangunan yang lebih pesat. Dilakukan pembahasan mengenai perbaikan dan pembangunan infratruktur di kecamatan lindu, baik berupa kantor desa, balai pertemuan, jalan, jembatan, drainase, sekolah. Juga dibahas beberapa hal yang ada kaitannya lansung dengan kesehatan, yaitu pengadaan dan pengelolaan air bersih, pengadaan gedung posyandu dan penambahan bidan desa.


Perencanaan optimalisasi berbagai sumberdaya dan potensi yang ada di kecamatan lindu baik dari perencanaan tahun lalu yang belum terlaksana ataupun rencana baru yang akan dilaksanakan disampaikan oleh setiap kepala desa. Dengan dilaksanakannya Musrenbang ini diharapkan terwujudnya kecamatan lindu yang berbudaya, beradab dan sukses mengembangkan potensi masyarakat yang ada.

by. dr. Rahmi Harmades

Tidak ada komentar:

Posting Komentar